klasik

Minggu, 19 Oktober 2014

Jelajah pulau FLORES - NTT


labuanbajo
Add caption
labuanbajo


Jelajah pulau FLORES - NTT

Pulau FLORES saat ini sudah mulai ditoleh dunia, setidaknya KOMODO sangat membantu menguak rahasia keindahan pulau FLORES bagi para petualang Naturalis saat ini. Jalan raya sudah cukup baik mulai dari LABUANBAJO kota paling barat pulau Flores hingga kota paling timur ini , LARANTUKA. Sudah saatnya kita mulai menjelajah pulau FLORES .

Add caption



LABUHAN BAJO , Kota nelayan ini adalah pintu gerbang masuk kawasan Taman Nasional KOMODO , baik untuk izin , kapal dan persiapan makanan . kota kecil ini cepat sekali berkambang dalam 10 tahun ini , Menjadi mirip pulau Bali di awal awal tahun 60 - 70 an , dimana para backpacker dunia mulai menjamah Bali yang eksotis . Jangan lupa menikmati sunset dari atas bukit atau cafe di Labuanbajo , luar biasa indah . Pulau KANAWA adalah pulau yang cukup popoler untuk menikmati putihnya pasir di Flores dan biru bergradasi tosca , juga PINK beach , mendakilah ke puncak pulau PADAR , BATU CERMIN .

komodo island
Add caption
komodo island


KOMODO islands . Keindahan bawah lautnya tergolong luar biasa , Komodo pun menjadi ikon yang paling menjual , Binatang purba itu banyak di temui di pulau Rinca , view disana juga sangat menakjubkan
alamnya sangat berbeda dengan Indonesia barat , pantai dan pulau pulaunya juga hebat


Add caption


WAEREBO , Desa purba ini memang mencapainya sedikit memerlukan kemauan tinggi , harus mendaki dari desa yang sangat terpelosok Desa Denge selama 3 jam trekking naik turun gunung, membelah hutan dan menyusuri Jurang , namun disana anda akan disuguhkan arsitektur perkampungan purba yang teramat unik di wilayah timur Indonesia .




RUTENG , kota di ketinggian sekitar 1.500 mdpl ini berudara sejuk , di kota Ruteng kita bisa menyambangi pesawahan Spider web , danau Ranamese dan Liang Bua , Gua purba ditemukannya belulang tua manusia kerdil/ hobbits, juga juga memiliki satu dua desa tradisional .




BAJAWA , Dari Ruteng jalan lintas flores melalui jalur pantai selatan , nampak Gunung Inerie yang menjulang lancip dan terkadang mengepulkan asapnya , sungguh pemandangan yang eksotik , di Bajawa sendiri juga berhawa dingin , pasar traditionalnya banyak terlihat menjajakan Kopi Bajawa Flores yang sudah terkenal di Dunia , belum lagi Sarung Tenunnya yang khas . Jalan menurun pagi hari menuju desa tradisional Bena dan desa tradisional sekitarnya juga destinasi yang jangan sampe tertinggal .



RIUNG , kepulaan 17. adalah gugusan kepulauan lebih kecil dari kepulauan seribu ,konon jumlah pulau pulau kecilnya mencapai 17 buah lebih , memiliki terumbu karang yang lumayan masih baik , ada juga pulau kelelawar yang di huni oleh ribuan kelelawar , konon disana juga memiliki pulau yang dihuni oleh jenis komodo yang agak berbeda , kepulauan 17 ini memiliki pantai bersih yang putih dan landai pantai yang bergradasi membiru.



KELIMUTU , Terletak di dekat kota Ende , gunung yang kawahnya memiliki 3 warna berbeda sudah menjadi daya tarik turis mancanegara sejak lama , mereka rata rata bermalam di desa Moni , desa kecil yang memiliki beberapa desa tradisional , berudara dingin dan sejuk . Meningmati matahari terbit di KELIMUTU sensasinya mirip engan matahari terbit di Bromo, sedari gelap gulita dipuncak hingga renjana diufuk mulai terlihat, matahari terbit menyibak awan menyelimuti puncak gunung tersebut , sehingga terlihat membentang 3 kawah dihadapan kita , sunggu mempesona !!!



LARANTUKA , kota paling ujung timur pulau Flores ini berhadapan dengan kepulauan Alor Solor yang memiliki beberapa gunung berapi yang cukup aktif , Ile mandiri , Ile Boneng dan Ile Api, luar biasa view disana . Larantuka sendiri setiap tahunnya mengadakan Pesta Paskah arak arakan , seperti acara acara di Italia , membawa patung Bunda Maria berarak di selat Adonara .



Saya yakin masih banyak destinasi lainnya yang cantik cantik namun terlewat oleh kami , sepertinya desa Aimere yang disepanjang jalur selatan banyak masyarakat Rote memasak Minuman air keras khas Flores, juga Desa    dimana ibu rumah tangganya semua bertenun ikat .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar